Sabtu, 02 April 2011
Lima Tanda Vital Lelaki Ingin Putus
KAUM lelaki umumnya tidak pandai memulai percakapan soal hubungan asmara. Itu sebabnya, sulit bagi mereka untuk mengucapkan kata putus kepada Anda.
Tapi, beberapa pakar setuju bahwa kaum lelaki sebenarnya memberikan sejumlah petunjuk ketika ingin mengakhiri suatu hubungan. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:
Sibuk
Ketika suatu hubungan sudah tak dapat diselamatkan, lelaki cenderung menenggelamkan diri dalam pekerjaan sebagai kompensasi. Tindakan itu dia lakukan untuk mendorong egonya. Sebab, kekasih mungkin merasa marah dan kecewa karena hal-hal tidak berjalan baik dengan Anda.
Menjauh
Kekasih mulai berhenti mengajak Anda bercengkrama dengan teman-temannya. Padahal, di masa-masa awal berpacaran, dia seperti tak sabar memperkenalkan Anda kepada sahabat-sahabatnya. Dia juga mulai lebih sering nongkrong bareng teman-teman lelakinya, untuk mendapatkan dukungan yang diperlukan jika suatu saat berpisah dari Anda.
Pendiam
Kekasih yang tadinya banyak bicara, kini tiba-tiba berubah menjadi pendiam. Saat mengobrol pun, dia sengaja memilih topik netral seperti berita atau kondisi cuaca. Topik tersebut tidak intim, dan merupakan tanda bahwa dia ingin menjaga jarak dan tidak terikat dengan Anda.
Menghilang
Si dia berhenti mengirimkan SMS berisi hal-hal sepele yang tidak penting. Lelaki biasanya menulis SMS berdasarkan apa yang mereka rasakan pada suatu waktu. Ketika dia berhenti mengirimkan SMS untuk sekadar mengecek keadaan Anda atau mengucapkan selamat malam, itu berarti dirinya tidak lagi merasa perlu melakukan hal tersebut.
Jaga jarak
Menggenggam tangan Anda merupakan cara lelaki untuk menunjukkan kepada dunia bahwa Anda dan dia adalah sepasang kekasih. Tapi, hal itu tidak akan dilakukannya lagi jika sudah bersiap-siap putus dari Anda. (Yul/OL-06)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar