Minggu, 27 Maret 2011

Steak Gindara, Sehat Tanpa Garam

Garam sangat berperan dalam menghadirkan kelezatan di setiap masakan. Di dalam tubuh, garam dibutuhkan untuk mengatur cairan dalam sel tubuh, juga mengatur derajat keasaman dalam darah. Meski demikian, tubuh hanya membutuhkan garam dalam jumlah kecil dan terbatas. Secara alami garam sudah tersedia di hampir semua bahan makanan, terutama di dalam sayuran, buah-buahan dan bahan pangan laut. Kandungan garam yang tinggi dalam tubuh dapat memicu timbulnya berbagai gangguan kesehatan, seperti hipertensi atau tekanan darah tinggi yang dapat berakibat munculnya serangan jantung.

Berikut salah satu resep makanan yang kelezatannya tetap dijamin, namun dimasak tanpa garam. Selamat mencoba!

Untuk 2 porsi


Bahan:

(waktu persiapan: 15 menit)
2 sdt air jahe parut
1 sdt bawang putih parut
1/2 sdm air jeruk lemon
2 sdt minyak wijen
2 potong (@ 200 g) fillet gindara/kakap
1 sdm minyak zaitun

Cara membuat:
(waktu memasak: 10 menit)

  • Campur air jahe, bawang putih, air jeruk lemon, dan minyak wijen (sebagai bumbu perendam). Aduk rata.
  • Rendam ikan dengan bumbu perendam. Diamkan selama 15 menit.
  • Panaskan wajan tebal (grill pan), tambahkan minyak zaitun. Panggang ikan sambil olesi bumbu sesekali sampai matang. Balikkan, matangkan ikan. Angkat.
  • Sajikan steak gindara dengan salad sayuran.


TIP DAPUR :
Selain gindara, Anda bisa menyajikan steak ikan ini dengan memakai daging kakap atau tengiri. Yang penting, pilih ikan yang benar-benar fresh!

TIP SEHAT: Agar sajian tetap menggugah selera walau tanpa garam, tambahkan bumbu-bumbu yang beraroma tajam, seperti bawang putih, serai, daun jeruk, daun ketumbar. Untuk menambah rasa, bubuhkan air jeruk limau atau air jeruk nipis. Rasa pedas juga sangat disarankan untuk memasak resep-resep tanpa garam ini. Caranya, tambahkan sedikit cabai rawit, cabai merah, atau jahe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar