Penyu Belimbing
Hal itu terungkap dalam rapat kerja membangun jejaring kerja pariwisata alam Taman Nasional Meru Betiri dengan para pelaku usaha pariwisata, penyedia jasa pariwisata, serta Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Jember di Kalibaru, Banyuwangi, Rabu (11/5).
Kepala Taman Nasional Meru Betiri, Bambang Darmadja, mengatakan, potensi sumber daya alam yang ditawarkan di kawasan taman nasional sangat banyak. Ada enam wilayah yang memiliki potensi wisata paling disukai antara lain Bandealit, Teluk Meru, Rajekwesi, Teluk Hijau, Permisan dan Sukamade.
"Kerja sama dengan Universitas Gajahmada sedang dirintis untuk peningkatan wisata bahari, namun diharapkan ada implementasinya," kata Bambang Darmadja.
Nur Hidayat dari Asita Jatim, mengatakan, untuk mencapai lokasi wisata itu harus menggunakan kendaraan khusus, karena infrastruktur berupa jalan masih sempit.
Ia mengakui, wisatawan yang berkunjung taman nasional itu disuguhi berbagai atraksi keindahan alam yang menakjubkan, antara lain suasana hutan hujan dan perkebunan. "Kami siap menyajikan fasilitas yang diinginkan turis asing jika dikehendaki sesuai alam kebun," kata Arie Budianto, Administratur Kebun Sumberjambe PTPN XII.
Kepala Kantor Pariwisata dan Kebudayaan Jember, Arief Cahyono, menambahkan, selama ini antara pelaku usaha di sektor pariwisata jalan sendiri-sendiri. "Mereka masih menunjukkan ego sektoral sehingga tidak pernah ketemu," katanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar